5 Desember 2006
Satu kata: Puas!!! Itu ungkapan yang paling pas menggambarkan perasaan hati usai menyaksikan Konser Rock Legendaris yang di adakan di Balai Pemuda Surabaya beberapa waktu lalu. Walau tidak bisa menikmati dari awal sampai akhir, tapi sudah bisa mengobati sedikit kerinduan akan musik rawk.
Jujur, beberapa tahun belakangan ini, rawk Indonesia sempat mati suri. Festival ataupun konser musik pada jarang yang menampilkan musik rawk. Mereka lebih memilih R&B, Alternatif, Pop, etc. Mungkin karena memang itulah yang lagi in, dan layak jual. Banyak yang beranggapan rawk udah nggak bisa ng-hasilin duit. Sehingga banyak musisi muda yang lebih concern terhadap musik di luar rawk tadi. Rawk = Kere!!!
Musisi rawk sendiri juga terlihat kehilangan confidensi. Mereka mulai ragu akan eksistensi rawk itu sendiri. Hasil karya (baca:lagu) mereka pun terlihat sangat jauh dari kesan rawk. Musik yang tercipta cenderung lebih lembut dan cengeng. Bahkan tak sedikit juga yang apatis dengan tidak menciptakan karya lagi. Suatu kondisi yang sangat menyedihkan. Bandingkan dengan masa kejayaan rawk era 80 – 90. Semua menggilai rawk. Musik rawk terlihat sangat cadas, garang, menghentak, membangkitkan semangat. Walau ada yang melow tapi masih tetap kental nuansa rawk-nya.
Kalau bisa kembali ke roots awalnya, saya percaya, rawk masih sangat diminati. Bukti awal terlihat saat Konser Rock Legendaris kemarin, walau kurang promo-nya, banyak pecinta rawk yang datang. Bahkan, mereka yang di luar rawk pun rela hadir hanya sekedar untuk menikmati musik yang telah lama tak terdengar. Mulai tua-muda, pria – wanita, besar-kecil, semua tumpek-blek untuk memuaskan dahaga akan rawk. Mereka berjingkrak, larut dalam kedamaian.
Ini juga fakta, bahwa rawk bukan hanya milik kaum tua, rawk tidak identik dengan kerusuhan, rawk bukanlah musik udik yang kampungan. Rawk bisa menyatukan, rawk cinta damai, rawk never die!!!
Saya sangat berharap, acara itu menjadi titik balik kebangkitan musik rawk tanah air. Semoga di tahun mendatang bermunculan Ahmad Albar baru, Ian Antono baru, atau pun Ucok AKA baru. Yang sangat freak terhadap musik rawk, sehingga kita semua bisa sing a rawk song together dalam gigs yang membara yeach !!!!
Monday, December 04, 2006
rawk yeach!!!!
Diposting oleh mickey di 4:40 PM
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment